Menggunakan Analisa SWOT Untuk Menentukan Jurusan Kuliah, Karir dan Jodoh!

Pernah dengar tentang analisa SWOT?

Analisa SWOT adalah singkatan dari Strenghts, Weaknesses, Opportunities, dan Threats. Analisa ini dirumuskan sekitar tahun 1960-an dan dipopulerkan oleh konsultan manajemen legendaris asal Amerika Serikat, Albert Humprey. Subjek yang dianalisa bisa berupa produk, personal (orang), perusahaan, tempat dan lainnya.

Analisa SWOT ini banyak dipakai karena analisanya simpel dan mudah diaplikasikan. Makanya, walaupun sekarang teknik analisa ada bermacam-macam, analisa SWOT tetap digunakan.

Saya sendiri pertama kali belajar soal analisa SWOT di tahun pertama kuliah, dalam kelas Pengantar Manajemen. Walau sering diterapkan buat strategi bisnis, sebenarnya SWOT bisa dimanfaatkan untuk kepentingan diri sendiri, lho!

Gimana, sih, pentingnya SWOT buat gue?

Seperti yang saya bilang tadi, analisa ini nggak hanya bisa digunakan dalam bisnis, tapi juga untuk diri sendiri. Makanya, menurut saya, SWOT bisa banget digunakan untuk membuat keputusan-keputusan penting dalam hidup.

SWOT bisa dipakai untuk, antara lain:

*Menyeleksi jurusan kuliah yang mau diambil.

*Menganalisa diri sendiri untuk kebutuhan interview kerja. Yup, supaya kamu fasih menyebutkan kelebihan, kekurangan serta potensi diri kamu saat diwawancara.

*Evaluasi proyek atau bisnis.

*Menentukan calon pasangan. Beneran bisa, lho!

Penasaran? Simak contoh berikut ini. Dalam kasus ini, ceritanya saya menganalisa jurusan kuliah Penyiaran (Broadcasting) sebagai salah satu jurusan kuliah yang mau saya ambil.

Strenghts  

Definisi:

*Poin plus, kelebihan, atau kekuatan subjek.

*Merupakan faktor internal subjek tersebut.

Contoh Strengths pada jurusan Penyiaran:

*Memiliki akreditasi yang baik.

*Mata kuliahnya menarik dan sesuai dengan bidang ilmu yang saya inginkan.

*Memiliki fasilitas-fasilitas yang menunjang perkuliahan.

*Memiliki pengajar dengan reputasi baik. Jumlah pengajar juga seimbang antara pengajar akademisi dengan profesional.

*Dalam perkuliahan, ada banyak praktek yang mendukung materi perkuliahan serta sejalan dengan passion saya.

Weaknesses

Definisi:

*Kebalikan dari strengths, weaknesses adalah poin minus, kekurangan, atau kelemahan subjek.

*Merupakan faktor internal subjek tersebut.

 Contoh Weaknesses pada jurusan Penyiaran: 

*Jurusannya masih baru dan belum banyak memiliki prestasi serta alumni yang mumpuni.

*Jumlah fasilitas kamera untuk mahasiswa belum memadai.

*Mahasiswa di kelas terlalu banyak, sehingga dosen tidak bisa fokus kepada tiap mahasiswa ketika mengajar.

*Merupakan program Diploma (D3), bukan Sarjana (S1).

youthmanual quote

Opportunities

Definisi:

*Peluang, kesempatan, dukungan yang bisa didapat subjek.

*Merupakan faktor eksternal.

 Contoh Opportunities pada jurusan Penyiaran: 

*Jumlah media massa / production house semakin berkembang, sehingga lapangan pekerjaan semakin luas.

*Industri kreatif dan teknologi media di semakin maju Indonesia, maka kualitas industri penyiaran Indonesia juga relatif meningkat.

Threats

Definisi:

*Ancaman, gangguan, distraksi yang bisa dihadapi subjek.

*Merupakan faktor eksternal.

 Contoh Threats pada jurusan Penyiaran: 

*Industri media massa menerima pekerja dari jurusan mana saja (bukan lulusan jurusan Penyiaran), sehingga persaingan di dunia kerjanya kuat ketat.

*Masih banyak yang memandang jurusan ini sebelah mata, dan disamakan dengan kursus atau pelatihan.

***

Bagi saya, analisa SWOT ini sangat membantu dan praktis buat diterapkan. Salah satunya, ya untuk membantu menentukan jurusan kuliah. Setelah melihat kelebihan, kekurangan, peluang, dan ancamannya, bisa dikatakan saya mantap memilih jurusan Penyiaran.

Gimana dengan kalian?

(sumber gambar: hometownbancorp.com, thedailyquotes.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 12 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 22 hari yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1