Serba Serbi Jurusan Computer Engineering: Untuk Kamu yang Ingin Berinovasi dalam Bidang Teknologi di Berbagai Industri Kerja

Gaes, kamu punya cita-cita untuk berinovasi di bidang teknologi dan berkuliah di jurusan yang lulusannya paling dicari di industri kerja apa saja? Kalau iya, kamu wajib banget untuk melirik jurusan Teknik Komputer (Computer Engineering).

Di beberapa kampus, Computer Engineering dikenal juga dengan Sistem Komputer. Computer Engineering adalah sebuah program studi yang mengintegrasikan teknik elektro dan ilmu komputer dalam mengembangkan sistem perangkat keras (hardware), perangkat lunak (software), dan jaringan komputer (network).

Eniwei, dari sekian banyak jurusan bidang komputer dan teknologi yang ada, kenapa harus pilih jurusan Computer Engineering? Apa bedanya Computer Engineering dengan jurusan di bidang komputer dan teknologi lainnya? Inilah hal-hal yang perlu kamu tahu seputar jurusan Computer Engineering agar pemahaman kamu semakin dalam.

Di jurusan Computer Engineering, belajar apa?

Di jurusan Computer Engineering, kamu akan mempelajari bagaimana merancang dan membangun “otak” dari komputer atau alat elektronik lainnya yang akan mengontrol jalannya sistem, yang bentuknya berupa prosesor atau chip yang terdapat dalam motherboard. Oya, prosesor atau chip ini lah yang akan memproses instruksi atau aktivitas dari hardware (misalnya menekan tombol pada keyboard, atau klik mouse), yang kemudian disimpan dalam memori penyimpanan, dan dioperasikan dengan algoritma.

Pastinya kamu juga akan akan mempelajari pemrograman di jurusan Computer Engineering. Namun, pemrograman disini lebih ditekankan pada bahasa pemrograman mesin. Ini diperlukan agar kamu bisa mengimplementasi sistem pemrograman tersebut ke suatu perangkat keras. Simpelnya, bayangkan kamu merancang suatu mesin yang dapat bekerja untuk perintah tertentu menggunakan bahasa mesin. Nah, inilah yang akan dipelajari dan diimplementasi oleh mahasiswa Computer Engineering.

jurusan computer engineering binus university

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa simak apa yang akan kamu pelajari di jurusan Computer Engineering lewat daftar mata kuliah di bawah ini.

  • Kalkulus
  • Algoritma dan Pemrograman
  • Rangkaian Listrik
  • Arsitektur Komputer
  • Rangkaian Digital
  • Elektronika
  • Komputasi Bergerak
  • Pemrograman Multimedia
  • Sistem Mikroprosesor
  • Robotika
  • Bahasa Pemrograman Rakitan
  • Sistem Kecerdasan Buatan

Wah, menantang juga, ya?

Apa, sih,  bedanya jurusan Computer Engineering dengan jurusan Teknik Informatika dan Sistem Informasi?

Untuk kamu yang masih awam dengan bidang komputer teknologi, ketiga jurusan tersebut memang sekilas tidak terlihat bedanya. Sebenarnya, ketiganya mempelajari fokus hal yang berbeda, namun saling melengkapi satu sama lain.

Jurusan Teknik Informatika (Computer Science) seringkali disebut dengan jurusan Teknologi Informasi di beberapa kampus di Indonesia. Ada juga kampus yang mengelompokkan Teknik Informatika di bawah fakultas MIPA dan Teknologi Informasi di bawah fakultas Elektro. Keduanya tetap mempelajari hal yang sama yaitu mempelajari dan menerapkan prinsip-prinsip ilmu komputer dan analisa matematis untuk desain, pengembangan, pengujian, dan evaluasi perangkat lunak atau sistem operasi komputer.

Jurusan Sistem Informasi (Information System) mempelajari tentang bagaimana mendesain sistem yang tepat dari teknologi-teknologi yang sudah ada berdasarkan tujuan organisasi atau perusahaan sesuai dengan kebutuhan dan proses bisnis. Program studi Sistem Informasi juga sering dikenal dengan nama Manajemen Informatika. Keduanya sama-sama mempelajari pemanfaatan bidang komputer dan teknologi untuk optimasi aktivitas dalam dunia bisnis.

Nah, sedangkan Computer Engineering (Computer Engineering) adalah perpaduan antara Teknik Elektro dan Teknik Informatika, gaes. Maksudnya, anak Computer Engineering nggak cuma memiliki kemampuan yang sama dengan anak Teknik Elektro dalam merancang sirkuit ataupun hardware yang akan digunakan untuk membuat suatu mesin atau komputer, tapi mereka juga mampu untuk membuat program dengan bahasa mesin ke dalam sirkuit atau hardware terkait agar dapat berfungsi seperti apa yang sudah dirancang seperti anak Teknik Informatika.

Dengan kata lain, anak Computer Engineering: you’re the best of both worlds. Kereeen.

Bagaimana prospek jurusan Computer Engineering di masa depan?

Kalau bicara sosok yang lekat dengan profesi dari Computer Engineering, pasti kamu kebayang dengan tokoh fiksi Tony Stark, seorang jenius yang memiliki superhero-alter ego Iron Man. Yup, Tony Stark mampu merancang dan membuat berbagai sistem, mesin, dan teknologi canggih yang mampu mengerjakan tugas apa pun sesuai komando—persis seperti anak Computer Engineering. Hihihi.

computer engineering binus university

Tapi, apakah di dunia nyata prospek kerja lulusan Computer Engineering adalah menjadi Iron Man? Tentu tidak. Dengan kemampuan yang sama, lulusan Computer Engineering lazim meniti karier sebagai seorang Computer Engineer yang tugasnya merancang prosesor, papan sirkuit, memori, serta sistem jaringan suatu komputer atau mesin dan mengetes komponen-komponen tersebut untuk memastikan kinerja hardware sudah sinkron dengan software yang diimplementasikan di dalamnya. Seru banget, nggak, sih?

Selain menjadi seorang Computer Engineer, lulusan Computer Engineering juga dapat berkarier sebagai Ahli Robotik, Insinyur Sistem dan Perangkat Keras, Insinyur Mikroprosesor, Hardware Designer, Technopreneur, dan profesi-profesi lainnya yang relevan dengan keilmuan bidang Komputer dan Teknologi.

Oya, karena revolusi industri 4.0 yang membuat SEMUA industri bergerak cepat dan mau tidak mau harus bisa keep up dengan digitalisasi dan otomasi untuk menunjang bisnis, kamu pun nggak perlu khawatir kehabisan lowongan pekerjaan. Dijamin, deh, dengan kemampuan yang dimiliki lulusan Computer Engineering, kamu akan selalu high in demand dalam bursa pencari kerja, karena semua industri sangat membutuhkan kamu yang bisa berinovasi dalam teknologi. Ihiy!

Aku cocok kuliah di jurusan Computer Engineering, nggak, ya?

Ketika sudah tertarik, kamu juga nggak boleh melupakan “modal” untuk bisa cocok berkuliah di jurusan Computer Engineering. Dengan kata lain: modal minat aja nggak cukup! So, hal apa, sih, yang menjadi tanda-tanda bahwa kamu cocok untuk jadi salah satu mahasiswa Computer Engineering?

  • Senang dengan pelajaran matematika
  • Memiliki kemampuan berpikir kritis, menemukan akar permasalahan, dan memecahkan masalah yang mumpuni
  • Memahami prinsip dasar mekanika dan keteknikan
  • Punya banyak ide dan inovasi yang ingin diwujudkan di bidang komputer dan teknologi
  • Tekun dalam mengasah kemampuan, terutama dalam hal praktik dan simulasi

Gimana, gaes? Kira-kira kamu punya semuanya, nggak?

Dimana kampus terbaik untuk kuliah jurusan Computer Engineering di Indonesia?

Di indonesia, jurusan Computer Engineering masih kalah pamor dengan jurusan-jurusan bidang komputer dan teknologi yang ramai peminat seperti Teknik Informatika ataupun Sistem Informasi meskipun prospeknya yang cerah di luar sana. Artinya, kamu yang memiliki minat dan kemampuan yang mumpuni di bidang ini bakal dicari-cari banget!

Jurusan Computer Engineering di Indonesia pun sudah tersedia di beberapa kampus-kampus negeri maupun swasta ternama berakreditasi A. Tapi, kalau kamu ingin berkuliah jurusan Computer Engineering yang nggak cuma pamer akreditasi alias yang benar-benar mempersiapkan kamu untuk menjadi yang terbaik di bidangnya, BINUS University adalah pilihan yang paling tepat.

computer engineering teknik komputer binus university

Untuk mempersiapkan kamu masuk ke dunia kerja, BINUS University memiliki kurikulum mutakhir untuk Computer Engineering yang memfokuskan pembelajaran ke intelegensia mesin dan smart device yang didukung oleh keamanan sistem untuk menjawab kebutuhan digitalisasi dan otomasi masa kini. BINUS juga satu-satunya universitas swasta yang telah terakreditasi ABET (Accreditation Board for Engineering and Technology) yang merupakan lembaga internasional yang bertanggung jawab untuk memberikan evaluasi dan sertifikasi dalam hal kualitas yang dimiliki oleh sebuah perguruan tinggi.  ABET hanya berwenang untuk memberikan akreditasi ini dalam bidang ilmu terapan, komputasi, serta rekayasa dan teknologi.

BINUS University juga mendukung pembelajaran lewat sarana dan prasarana seperti laboratorium komputer yang canggih, dosen dan tenaga pengajar yang profesional di bidangnya, kesempatan untuk mahasiswa berkarya di kancah nasional dan internasional, serta program 3+1 untuk kamu bisa mencoba terjun langsung ke industri pilihan untuk mengumpulkan pengalaman kerja.

So, kalau kamu ingin segera bergabung menjadi Binusian dari jurusan Computer Engineering dan turut menciptakan inovasi-inovasi teknologi keren seperti lemari pakaian pintar yang bisa membantu penggunanya memilih pakaian sesuai cuaca atau eksoskeleton yang teraktuasi oleh air muscle, tunggu apa lagi? Yuk klik link di bawah ini dan persiapkan dirimu sebaik mungkin!

Baca juga:

(sumber gambar: kth.se, msu.edu, dhresource.com, binus.ac.id)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 12 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 22 hari yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1